ma Ketua TPUKS SMP N 207 SSN Jakarta membangun ruang UKS:
.......:::::::SELAMAT DATANG DI BLOG RELAWAN MASA DEPAN:::::::....... PALANG MERAH REMAJA SMP NEGERI 207 SSN JAKARTA...... SALAM KEMANUSIAAN

Ketua TPUKS SMP N 207 SSN Jakarta membangun ruang UKS

Ketua TPUKS SMP N 207 SSN Jakarta Sri Ambar Kosasih S.Pd periode 2011 - 2012 telah berhasil membangun ruang UKS sebagaimana sesuai dengan maksud Surat Keputusan Bersama Menteri Pendidikan Nasional, Menteri Kesehatan, Menteri Agama dan Menteri Dalam Negeri, Nomor : 1/U/SKB, Nomor : 1067/Menkes/SKB/VII/2003, Nomor : MA/230 A/2003 dan Nomor : 26 Tahun 2003 Tentang Pembinaan dan Pengembangan Usaha Kesehatan Sekolah (UKS). karena selama ini ruang PMR dirangkap dengan ruang UKS.
Bahwa setelah terjadinya sekat pemisahan antara ruang PMR dengan Ruang UKS, diharapkan Pengurus TPUKS di SMP N 207 SSN Jakarta dapat membentuk Keorganisasian KKR (Kader Kesehatan Remaja) yang merupakan organisasi siswa yang membantu pelaksanaan program kerja TPUKS sebagaimana pedoman yang telah ditetapkan TPUKS Pusat (Nasional), TPUKS Provinsi, TPUKS Kota/Kabupaten dan TPUKS tingkat Kecamatan.
Dengan dibentuknya KKR, diharapkan adanya komunikasi yang baik antara siswa SMP N 207 SSN Jakarta dengan TPUKS Kecamatan yang berada di Puskesmas tingkat Kecamatan Kembangan. dan program kerja UKS sesuai dengan TRIAS UKS,
adapun anggota KKR adalah para siswa yang merupakan perwakilan kelas yang siswa tersebut memiliki jiwa kesehatan, kebersihan serta kedisiplinan yang baik. dan yang lebih terpenting memiliki kemahiran dalam komunikasi sehingga mereka dapat melakukan penyuluhan-penyuluhan hidup sehat dengan siswa SMP N 207 SSN Jakarta.
PROGRAM PELAKSANAAN KEGIATAN UKS
Pelayanan UKS dikoordinir oleh guru UKS yang dibantu oleh petugas kesehatan, yaitu :
1.       Medis ( dr. dipuskesmas ) yang diharapkan hadir 1x seminggu
2.       Paramedis ( Pembina UKS ) hadir setiap hari jam belajar siswa
A.       Sarana dan prasarana kesehatan
Sarana dan prasarana kesehatan yang ada di ruang UKS antara lain :
1.  Dipan lengkap dengan kasur, sprei, bantal dan sarung bantal
2.  Almari obat yang berisi obat-obatan dan perawatan rawat luka
3.  Timbangan beserta alat pengukur tinggi badan
4.  Tensimeter, stetoskop dan termometer
5.  Tandu
6.  Wastafel dan kamar mandi
B.  Kegiatan di ruang UKS
Kegiatan yang akan dilakukan di ruang UKS SMP N 207 SSN Jakarta adalah sebagai berikut :
1.  Pelayanan kesehatan (rawat luka, mengukur tekanan darah, memberikan obat-obatan ringan)
2.  Penimbangan BB dan pengukuran TB, LL
3.  Pencatatan dan pelaporan hasil kegiatan oleh petugas
C.   Administrasi UKS
Segala kegiatan yang dilaksanakan dalam UKS ini dicatat dan dibukukan secara tertib dan teratur. Buku-bukuadministrasi tentang kegiatan UKS ini antara lain :
1.   Buku pemeriksaan kesehatan
Buku ini berisi tentang nama siswa beserta keluhan dan obatnya. Buku pemeriksaan kesehatan diisi setiap hari, Namur siswa yang sakit tidak dicatat semua.
2.   Buku daftar pasien
Buku daftar pasien berisi tentang daftar nama pasien yang sakit, kelas dan keterangan untuk minta obat, istirahat atau pulang.
3.   Buku daftar absensi siswa sakit
Buku daftar absensi siswa sakit berisi daftar nama-nama siswa yang sakit setiap bulannya.
4.   Buku rujukan siswa sakit
Buku ini digunakan jika ada siswa sakit yang tidak bisa ditangani di UKS, biasanya siswa dirujuk ke Rumah Sakit atau klinik terdekat.
5.   Buku penerimaan barang
Buku ini memuat tentang daftar barang yang masuk di UKS baik yang berupa barang subsidi maupun mandiri.
6.   Buku agenda surat masuk dan surat keluar
Buku agenda surat masuk berisi tentang surat yang masuk  dan surat yang dikeluarkan oleh UKS.
7.   Buku inventaris UKS
Buku inventaris UKS berisi tentang daftar barang yang ada di UKS.
8.   Buku belanja obat
Buku ini berisi tentang obat yang baru dibeli beserta stok sebelumnya.
9.   Buku permintaan surat dokter
Buku permintaan surat dokter berisi tentang daftar nama anak yang meminta surat dokter, baik surat keterangan sehat maupun surat keterangan sakit.
10. Buku pengukuran TB dan penimbangan BB
Buku ini berisi tentang hasil penimbangan BB dan pengukuran TB siswa kelas satu yang dilaksanakan setiap 4 bulan sekali.
11. Buku laporan kegiatan UKS
Setiap akhir semester dan setiap tengah semester UKS perlu membuat laporan semua kegiatan yang diadakan oleh UKS.
12. Buku tamu
Setiap tamu dari luar yang berkunjung ke UKS mengisi buku tamu yang disediakan.
13. Selain di buku, administrasi kegiatan UKS juga dibuat dalam bentuk agenda kegiatan yang ditempel di dinding dan juga data yang berupa; program tahunan kegiatan UKS, struktur organisasi dan alur pengobatan.
 D. Tim Pelaksana UKS
UKS merupakan tanggung jawab bersama antara Dinas Pendidikan, Dinas Kesehatn pemerintah dan Departemen Agama. UKS dilaksanakan oleh tim pelaksana UKS yang ditetapkan dengan surat keputusan kepala sekolah. Tim pelaksana UKS tersebut terdiri dari Kepala Sekolah, guru dan karyawan beserta para siswa.
 E. Biaya
Biaya yang diperlukan untuk pelaksanaan UKS diperoleh dari BOS (Biaya Operasional Sekolah) dan sumbangan Komite sekolah

pesan samudra